KAMI FC Gelar Laga Persahabatan Minisoccer, Pererat Silaturahmi Kemenag Aceh Besar dan Bener Meriah


Kementerian Agama (Kemenag) Aceh Besar melalui tim Madrasah Ibtidaiyah (KAMI FC) mengadakan pertandingan persahabatan Minisoccer melawan Kemenag Bener Meriah. Pertandingan ini berlangsung di Lapangan Minisoccer Embassy Banda Aceh pada Selasa (28/01/2025), sebagai ajang silaturahmi antar guru dan karyawan kedua instansi.

Kapten tim KAMI FC, Erfaz Maidhan, mengungkapkan rasa syukur atas kelancaran acara ini. Ia menegaskan bahwa tujuan utama kegiatan ini adalah mempererat silaturahmi, bukan mencari kemenangan. "Kita tidak mencari siapa pemenang, yang penting kita bisa bersilaturahmi melalui olahraga," jelas Oyama.

Selain guru dan karyawan, tim KAMI FC turut diperkuat oleh Kepala Madrasah Julianto, S.Ag. Kehadirannya menambah semangat peserta dalam menjadikan pertandingan ini sebagai momen menyalurkan hobi, menjaga kebugaran, dan mempererat hubungan antara Kantor Kemenag di bawah Kanwil Kemenag Aceh.

Erfaz berharap kegiatan serupa dapat terus digelar agar silaturahmi antar guru dan karyawan di lingkungan Kemenag tetap terjaga. Ia juga menekankan pentingnya kolaborasi dan sinergitas untuk mendukung kebugaran dan kebersamaan.

Pertandingan dimulai pukul 09.00 WIB, dengan kedua tim bermain penuh semangat sambil menjaga sportivitas di lapangan. Hasil akhir pertandingan tidak menjadi fokus utama, karena kegiatan ini murni untuk mempererat hubungan.

"Olahraga seperti ini adalah salah satu cara memperbanyak saudara dan menjalin komunikasi yang baik. Sparing sepak bola atau minisoccer menjadi sarana efektif untuk itu," pungkas Erfaz.

bidik24.com